TRANSLATE

03 Januari 2009

Lampu hijau untuk Diego

Sebagai sebuah klub besar wajarlah kiranya jika Juventus tidak puas diri dengan kekuatan yang dimiliki sekarang. Diperkirakan Juve berniat memperkuat skuadnya di 2009. Memburu scudetto dan kejayaan di Eropa jadi target yang digadang-gadang oleh La Vecchia Signora.


Salah satu target yang akrab disangkutpautkan dengan Juve yakni gelandang serang internasional Brasil, Diego Ribas da Cunha atau biasa yang disapa Diego. Ia ditetapkan sebagai buruan oleh para petinggi Bianconeri yang diyakini telah mengajukan pendekatan provisonal untuk memboyongnya dari Werder Bremen.

Meski demikian sampai bursa transfer kembali dibuka Januari ini, rencana tersebut tidak juga terlaksana. Hampir sebulan yang lalu terlontar pernyataan cukup mengejutkan dari Claudio Ranieri. Allenatore Juve itu menyatakan tidak berminat dengan rencana transfer Diego.

Terang saja pernyataan itu menyurutkan spekulasi bahwa playmaker Bremen itu akan meramaikan Serie A. Ranieri beralasan penambahan Diego hanya akan membuat dirinya terpaksa mengubah skema dasar Juve (Baca: Rekrutmen Diego Ditentang Ranieri?).

Tapi menurut kabar yang beredar terakhir menyebutkan kalau Ranieri memberi lampu hijau yang artinya menyetujui rencana pembelian Diego. Menurut Gazzetta dello Sport kini Ranieri rela berkorban jika sampai Diego masuk ke dalam sekuad polesannya.

Sporting Director Juve, Alessio Secco mengatakan Bremen sepakat dengan nilai kontrak dan fee yang disodorkan. Ditaksir prosposal Juve bernilai sekitar 18 juta pound atau Rp 288 miliar. Di antara pengganjal rencana transfer adalah Diego dikontrak sampai 2010. Ia juga dimonitor oleh Real Madrid, Chelsea dan Barcelona.

Namun jika Juve benar-benar menginginkan Diego untuk menggantikan peran Pavel Nedved nantinya, mereka harus rela melepaskan dana tidak sedikit sebagai bentuk investasi.

Tidak ada komentar: