TRANSLATE

18 Juli 2009

Melo: Saya Bukan Tentara Bayaran

Setelah melengkapi proses transfernya ke Juventus baru-baru ini, Felipe Melo membantah tuduhan ia pindah hanya karena alasan keuangan.

"Permusuhan antara Fiorentina dan Juventus sangat kuat, tetapi saya seorang profesional," cetus Melo kepada Globoesporte.

Melo yakin, "Ada banyak orang menganggap saya tentara bayaran, tetapi itu bukan yang sebenarnya. Suatu pasal disetujui dengan Fiorentina, dan Juventus datang dan membayar itu. Tawaran itu terlalu bagus untuk ditolak Fiorentina, karena mereka hanya membeli saya seharga €8 juta."

Selain itu, Melo mengaku bangga dengan prestasinya dalam musim perdananya yang hampir membawa La Viola ke Liga Champions, dan banyak fans akan senang dengan kontribusinya.

Melo juga tak sabar untuk segera tampil di Firenze, dan menunggu apakah ia akan diejek seperti yang dialami oleh Roberto Baggio dan Giorgio Chiellini.

"Saya tak akan melakukan apapun kecuali berkonsentrasi pada permainan saya dan memberikan kontribusi saya ke Juventus," lanjutnya.


Tidak ada komentar: